grafkom

Depok– Seminar GRAFKOM 2016 adalah acara tahunan yang diselenggarakan oleh BEM Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (Fasilkom UI). Pada tahun ini GRAFKOM 2016 diselenggarakan pada tanggal 20 November 2016 di Warung Pasta Depok. Pada kali ini GRAFKOM memiliki rangkaian acara kompetisi fotografi, pameran fotografi dan seminar. Bertema “The Beauty of Indonesian Heritage Through Your Lens”. Sedangkan, Seminar yang memiliki tema “Beauty Of Simplycity” dengan pembicara Benny Lim dan Nadya Natasha.

grafkom2grafkom3

Tips and trik untuk menjadikan sebuah foto yang diambil adalah dari cerita dan pemaknaan dari foto itu. Pengalaman dari cerita tersebut yang membuat foto menjadi subjektif, kata Nadya. Foto yang indah dan disukai tergantung pada diri masing masing. Tapi kalo secara objektif, foto yang bisa dianggap sebagai foto yang indah adalah foto pemandangan. Karena memang sudah indah adanya Tuhan yang menciptakan langsung begitu adanya, kata Nadya. Nadya Natasha menjadi Fotografer berawal dari hobinya yang mendokumentasikan perjalanan travelingnya ke berbagai tempat. Walaupun ia suka memfoto tetapi disetiap perjalanannya ia merasakan dan menikmati keindahan alam secara langsung. Seperti mendengar ombak laut ataupun hembusan angin. Jaman sekarang juga kita mulai mengeksplore lagi alat ambil foto bukan sebagai foto saja tetapi bisa menjadi video juga. Pasti bisa jadi lebih ngebuat jadi kreatif,ya kan gen muda. Dan yang terpenting jika kamu melakukan hal yang menjadi hobi maka semua hal akan terasa menyenangkan. Apalagi nilai plus jika dari hobi menjadi pekerjaan yang menhasilkan. Tetapi inget untuk bekerja, jadilah seorang yang profesional.

By. Mutiara Taher