Five Albums of the Year

 

tameXimpala

1.    Tame Impala – ‘Currents’

         Intim, detail, dan dikemas secara minimalis. Currents memang sesuatu yang cukup berbeda dibandingkan karya-karya Tame Impala sebelumnya. Album ini tidak berorientasi pada jenis musik rock, melainkan cenderung bergaya pop sederhana dengan bass yang lebih menonjol serta riff gitar yang simpel namun menarik. Currents menunjukkan kepiawaian Kevin Parker sebagai musisi yang secara luas menyentuh berbagai genre.

         Highlights: The Less I Know The Better, Disciples


 

disclosure

2.    Disclosure – ‘Caracal’

      Setelah keberhasilan dari album Settle, yang menjadi pemicu melejitnya karir musisi Sam Smith lewat lagu Latch, Disclosure kembali mencoba membangun kesuksesan tersebut lewat album Caracal, dengan kembali menggandeng Sam Smith serta beberapa musisi lain seperti Lorde dan The Weeknd. Didasari oleh kebosanan akan gaya musik yang telah mereka bentuk sebelumnya, pada album ini Disclosure mengurangi keliarannya. Album ini memang bukan album yang bombastis, namun merupakan sebuah formula yang tepat, diantara genre house dan musik pop.

 

Highlights: Good Intentions, Magnets, Hourglass


 

chvrces

3.    Chvrches – ‘Every Open Eye’

        Chvrches kembali membawakan aura energik pada album kedua mereka ini, bahkan dengan energi lebih kuat dari sebelumnya. Album ini menggambarkan pendewasaan dari Chvrches, dengan mengambil dan mematangkan bagian-bagian terbaik dari The Bones of What You Believe, album pertama mereka. Dengan sentuhan pop-funk yang catchy dipadukan dengan hentakan beat yang kuat, album ini terasa mengajak sang pendengar untuk ikut menari mengikuti irama lagu.

 

Highlights: Clearest Blue, Never Ending Circles


sanXcisco

4.    San Cisco – ‘Gracetown’

      Gracetown merupakan sebuah album yang menyenangkan. Tempo yang cepat disertai melodi yang catchy menjadikan album ini cocok sebagai lagu untuk menemani musim panas. Album ini menunjukkan seberapa besar San Cisco telah berkembang, dengan musik yang lebih kompleks, terinspirasi dari berbagai macam genre.

Highlights: Run, Beach, Magic


 

Lianne-La-Havas-blood

5.    Lianne La Havas – ‘Blood’

       Corak suara musisi asal Inggris ini berhasil memikat para pendengar. Lembut namun bertenaga, sehingga terasa nyaman di telinga. Vokal dari Lianne La Havas ditemani sentuhan jazz dan soul yang groovy dengan sedikit elektronika, sehingga menjadikan album ini terasa mengalir dari lagu ke lagu. Album ini sendiri  bercerita tentang identitas diri dan percintaan, yang terinspirasi dari perjalanan La Havas ke Jamaika.

 

Highlights: Unstoppable, Green & Gold