W3.CSS Template

MENGENAL METODE PERAWATAN KULIT SKIN CYCLING

Hai, Gen Muda! Bagaimana liburannya, nih? Masih produktif atau malah udah bingung mau ngapain lagi buat habisin waktu liburan sebelum kembali beraktivitas di kampus.

Buat semua Gen Muda yang masih sangat produktif atau malah lagi super gabut selama liburan ini, jangan sampe skip nih buat ngerawat diri biar nanti makin glow up waktu kembali masuk kuliah di semester ganjil ini. Nah, Gen Muda sudah tahu belum dengan teknik skincarean yang namanya Skin Cycling? Kalau belum tahu dan penasaran ingin tahu, yuk, disimak tulisan ini!

Skin Cycling merupakan suatu metode skincare yang dikenalkan oleh dr. Whitney Bowe. Nah, metode Skin Cycling ini berupa urutan skincare selama empat malam yang dilakukan secara berurutan dan berulang dimulai dari eksfoliasi-retinoid-recovery (hydrating-hydrating)-repeat.

photo
photo

Mungkin sudah banyak dari Gen Muda yang kenal dengan berbagai jenis skincare yang disebutkan sebelumnya, tetapi mungkin ada juga sebagian dari Gen Muda justru malah asing dengan istilah-istilah tersebut dan cuma pakai skincare> tanpa tahu kegunaan dari masing-masing jenis skincare> yang ada. Padahal, gak semua jenis skincare> bisa dipakai secara bersamaan, loh. Untuk itu, metode Skin Cycling ini dirasa sebagai cara yang tepat agar penggunaan skincare bisa terasa maksimal dan terhindar dari keadaan over-exfo yang bisa merusak kondisi kulit Gen Muda.

1. Eksfoliasi

Eksfoliasi merupakan tahapan perawatan yang berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati. Tahapan ini bermanfaat dalam memperbaiki tekstur kulit. Dalam tahapan ini, dr. Whitney Bowe menyarankan produk skincare jenis chemical exfoliant yang mengandung bahan seperti alpha hydroxy acid (AHA), beta hydroxy acid (BHA), dan lain-lain.

2. Retinol

Retinol merupakan bagian dari jenis retinoid turunan dari vitamin A. Kandungan ini banyak ditemukan dalam produk anti-aging. Memang, skincare berbahan retinol dikenal mampu dalam mengurangi kerutan dan garis halus yang menjadi tanda-tanda penuaan pada wajah. Selain itu, kandungan ini juga banyak berfungsi dalam mengatasi berbagai kondisi permasalahan kulit seperti hiperpigmentasi. Namun, perlu diketahui bahwa penggunaan skincare berbahan retinol ini baru disarankan ketika kita telah memasuki usia dua puluh tahun ke atas, jadi untuk Gen Muda yang usianya masih di bawah dua puluh tahun belum perlu nih untuk menggunakan skincare berbahan retinol ini. Selain itu, ada catatan khusus untuk Gen Muda yang mau menggunakan retinol untuk tidak lupa menggunakan moisturizer sesudah menggunakan produk retinol agar kulit Gen Muda mampu beradaptasi dengan konsentrasi retinoid yang lebih rendah.

3. Recovery (hydrating-hydrating)

Tahapan Skin Cycling di malam ketiga dan keempat ini dijadikan sebagai malam pemulihan setelah sebelumnya kulit wajah Gen Muda menerima berbagai bahan aktif dalam tahapan eksfoliasi dan penggunaan retinol. Oleh karena itu, dalam tahapan ini Gen Muda perlu memberikan kelembaban pada kulit wajah selama dua malam lewat produk-produk yang mampu menghidrasi kulit Gen Muda seperti Moisturizer, hydrating serum, dan hydrating toner.

Nah, Itu dia penjelasan mengenai apa itu Skin Cycling dan tahapan-tahapannya. Buat Gen Muda yang akan mencoba metode ini, jangan lupa untuk terus mengulang tahapan tersebut seterusnya secara berurutan dan tidak boleh ditukar-tukar urutan penggunaannya, ya.

Oleh: Aulia Adinda Putri

Sumber:

  • https://www.tiktok.com/@gma/video/7153738921107672366
  • https://www.siloamhospitals.com/informasi-siloam/artikel/apa-itu-retinol
  • https://hellosehat.com/penyakit-kulit/perawatan-kulit/manfaat-dan-cara-eksfoliasi-kulit/
  • https://www.watsons.co.id/id/blog/id/skincare-id/mengenal-skin-cycling-tren-perawatan-kulit-dengan-siklus