W3.CSS Template

Exhibition 6.0: A Chance to Release Your Color!

Exhibition 6.0 merupakan acara tahunan yang dihelat oleh Departemen Seni dan Budaya Badan Eksekutif Mahasiswa IM Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia. Tahun ini, Exhibition 6.0 kembali digelar dengan mengangkat tema yang bangkit dari isu “Hindered Desires” yang menjelaskan minimnya kesempatan seseorang dalam menyalurkan minat dan bakatnya karena terhalang oleh satu dan lain hal. Melalui tema ini, Exhibition 6.0 hadir untuk memberi kesempatan bagi mereka untuk dapat menyalurkan bakatnya di “Safe Haven”.

Tagline “A Safe Haven For The Hindered Desires” hadir untuk kembali menekankan bahwa inilah kesempatan kita dalam menunjukan kemampuan kita di bidang seni dan budaya. Tidak tanggung-tanggung, Exhibition 6.0 put turut memegang teguh nilai keunikan dan kreatifitas, serta keberanian dan imajinatif, dalam setiap mata acara. Dengan harapan, Exhibition 6.0 dapat menjadi wadah bagi mahasiswa FKM UI untuk menuangkan semangat dan energinya untuk menghasilkan karya dan berbangga dengan keunikan masing-masing.

Exhibition 6.0 ngebawain 5 mata acara loh!

Ada Coaching Clinic, Grand Opening, Exhibition, Showcase, dan ditutup dengan Grand Closing.

Have you tried Knife Painting?

Dalam sesi Coaching Clinic yang dilaksanakan pada Sabtu 4 November 2023, Exhibition 6.0 hadirkan Violeta Fauziah untuk memberikan workshop Knife Painting, serta Chisya Syaza Failasufa sebagai trainer di workshop Beads Bracelet.

Eitss, ga cuma sampai situ aja! Bertempat di Aula 1 Pusgiwa UI, Exhibition 6.0 suguhkan beragam karya-karya unik nan luar biasa, mulai dari lukisan, hingga hasil seni fotografi. Exhibition 6.0 turut tampilkan Klasik FKM UI, yang merupakan music band karya mahasiswa FKM UI.

Setelah sukses gelar Coaching Clinic, Grand Opening, Exhibition, dan Showcase, Exhibition 6.0 ditutup dengan penampilan dari Bandcana yang bawakan lagu Fix You milik Coldplay.

Tidak hanya itu, penampilan Teater bertajuk “Never Enough” pun turut mengakhiri Exhibition 6.0 dengan indah dan penuh haru. MC Grand Closing Exhibition 6.0 mengungkap, para cast telah mempersiapkan pertunjukan teater “Never Enough” selama kurang lebih satu bulan lamanya. Tidak heran, para cast sukses buat penonton berteriak, tertawa, dan berdiri bertepuk tangan di penghujung pertunjukan.

Gimana nih, Gen Muda? Seru banget kan? Kira-kira di Exhibition 7.0 tahun depan, akan ada keseruan apalagi ya?

Reporter: Mazaya Candra Aqila Huda